5 Resep Camilan Simple dari Tepung Beras Rose Brand

Tepung beras memiliki keunggulan karena mudah didapatkan, harganya terjangkau, dan dapat diolah menjadi berbagai jenis camilan. Berikut adalah 5 resep camilan simple dari tepung beras yang bisa Anda coba di rumah.


Category Article 1

Tepung Beras Putih Rose Brand

| 7047 Views

5 Resep Camilan Simple dari Tepung Beras Rose Brand

Camilan adalah jenis makanan yang sangat disukai oleh banyak orang. Camilan yang mudah dibuat menjadi pilihan favorit untuk memanjakan lidah. Salah satu bahan yang bisa digunakan untuk membuat camilan adalah tepung beras. Tepung beras memiliki keunggulan karena mudah didapatkan, harganya terjangkau, dan dapat diolah menjadi berbagai jenis camilan. Berikut adalah 5 resep camilan simple dari tepung beras yang bisa Anda coba di rumah.

 

Camilan Simple dari Tepung Beras

1.Cucur Rose Brand

Bahan-bahan: 

  • 200 gr tepung beras 
  • 50 gr tepung terigu 
  • 2 sdm gula pasir 
  • 1/4 sdt garam 
  • 1/2 sdt vanili 
  • 250 ml air 
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng 

Cara membuat: 

  • Aduk rata semua bahan kecuali minyak goreng. 
  • Panaskan minyak goreng dalam wajan, kemudian tuangkan adonan ke dalamnya menggunakan sendok sayur. 
  • Goreng hingga kuning kecoklatan. 
  • Angkat dan tiriskan.

 

2. Keukarah

 

Bahan-bahan: 

  • 250 gr tepung beras
  • 500 gr gula pasir 
  • 1 liter minyak goreng 
  • 500 ml air 
  • Batok kelapa yang ada gagang dan lubangnya 
  • Sendok kayu panjang 

Cara membuat: 

  • Aduk rata tepung dan gula, kemudian tambahkan air sedikit demi sedikit hingga adonan tercampur rata dan mengental. Hal ini bertujuan agar adonan bisa turun dari cetakan ketika akan digoreng. 
  • Setelah dimasukkan ke cetakan, adonan dapat langsung digoreng sambil memutar cetakan dalam arah melingkar di atas wajan dengan ketebalan 1/2 cm. 
  • Setelah matang, angkat dan tiriskan, kemudian bentuk sesuai selera atau lipat dua.

 

3. Utri

 

Bahan-bahan: 

  • 200 gr tepung beras 
  • 850 ml santan dari 1 kelapa 
  • 150 ml air 
  • 250 gr gula merah, iris 
  • 1 sdm gula pasir (sesuai selera manisnya) 
  • 2 lembar daun pandan 
  • 1 sdt garam 
  • Daun untuk membungkus 

Cara membuat: 

  • Untuk membuat kuah, rebus gula merah, gula pasir, garam, dan daun pandan dengan air secukupnya hingga larut. Kemudian saring dan biarkan dingin. Selanjutnya, campur santan dan larutan gula yang sudah disaring. 
  • Tambahkan tepung beras dan aduk rata. Saring adonan dan tuangkan ke dalam wajan. 
  • Hidupkan api sedang dan aduk terus sampai adonan mengental, kemudian matikan api. 
  • Ambil selembar daun pisang, tambahkan adonan secukupnya, bungkus, dan lipat kedua ujungnya. Langkah terakhir, kukus selama 30 menit sampai matang.

 

4. Bubur Sumsum Rose Brand

 

Bahan-bahan: 

  • Tepung beras 100 gram 
  • Santan 800 ml 
  • Garam 1 sdt 
  • Daun pandan 
  • 6 lembar 

Cara membuat: 

  • Persiapkan santan sebanyak 650 ml dan bagi menjadi dua gelas. Rebus satu gelas santan dengan 5 lembar daun pandan dengan api kecil sambil diaduk.
  • Kemudian, ambil satu gelas santan dan campurkan dengan tepung beras sambil diaduk agar tidak menggumpal. Tambahkan 1 sendok teh garam. 
  • Tambahkan adonan tepung beras ke dalam santan yang sudah direbus. Selalu aduk adonan agar tidak menggumpal. Setelah adonan tercampur rata, matikan api dan cincang gula merah. Rebus gula merah dengan api kecil dan masukkan daun pandan. Aduk rata semua bahan yang ada. 
  • Selanjutnya, rebus sisa santan sebanyak 200 ml sebagai kuah. Dan tuangkan bubur sumsum dengan kuah yang sudah dibuat.

 

5. Kembang Goyang Rose Brand

 

Bahan-bahan:

  • 200 gr tepung terigu 
  • 50 gr tepung maizena 
  • 250 gr tepung beras 
  • 2 butir telur ayam 
  • 500 ml santan kelapa 
  • 120 gr gula pasir 
  • 4 sdm wijen

Cara Membuat:

  • Untuk membuat adonan, campurkan tepung terigu, maizena, dan tepung beras terlebih dahulu. Selanjutnya, kocok lepas telur hingga berbuih, lalu campurkan dengan santan dan gula pasir, aduk hingga rata. 
  • Setelah itu, tuangkan adonan telur ke dalam tepung dan aduk hingga merata agar tidak ada gumpalan adonan. Jika diperlukan, saring adonan untuk menyaring tepung yang mungkin masih bergerindil. Tambahkan wijen ke dalam adonan dan aduk hingga tercampur rata. 
  • Siapkan minyak goreng dan celupkan cetakan ke dalam minyak yang sudah dipanaskan. Kemudian, masukkan cetakan yang telah dicelupkan ke dalam adonan ke dalam minyak. 
  • Biarkan adonan sedikit matang dan goyang-goyangkan cetakan hingga adonan terlepas. Goreng hingga berwarna kuning keemasan. 
  • Setelah matang, angkat kembang goyang dan tiriskan. Ulangi langkah tersebut pada adonan yang masih tersisa. Setelah itu, dinginkan kembang goyang dan simpan dalam toples yang kedap udara.

Itulah 5 resep camilan simple dari tepung beras yang bisa Anda coba di rumah. Dengan bahan yang mudah didapatkan dan cara membuat yang sederhana, Anda bisa memanjakan keluarga dengan camilan yang lezat dan sehat. Selamat mencoba!

Silahkan baca juga artikel 5 manfaat tepung beras untuk kesehatan 

 

All Articles


Article Categories

Leave a Review


Other Articles


Cara Mudah Masak Jengkol Agar Lebih Empuk dan Tidak Pahit

Agar jengkol menjadi empuk dan tidak terasa pahit, Ada beberapa tips yang dapat Anda ikuti. Mulai dari teknik merebus yang tepat hingga menambahkan bahan tambahan seperti daun jeru...

9882 Views |


Category Article 1

Panduan Lengkap: Cara Menggunakan Tepung Ketan dengan Sempurna Beserta Manfaatnya

Tepung ketan merupakan hasil olahan beras ketan, baik yang berwarna hitam maupun putih, yang diperoleh melalui proses penggilingan, penumbukan, atau penghalusan. Konsistensinya mir...

1213 Views |


Category Article 1

Tepung Ketan Rose Brand