6 Resep Makanan Daerah Khas Sunda dari Singkong

Penasaran dengan citarasa Sunda yang autentik? Berikut Rose Brand rangkum 5 rekomendasi resep makanan khas Sunda berbahan dasar singkong.


Category Article 1

| 2001 Dilihat

6 Resep Makanan Daerah Khas Sunda dari Singkong

Singkong atau yang dikenal juga dengan ketela pohon, merupakan salah satu bahan makanan cukup populer di Indonesia, khususnya di wilayah Sunda. Selain kaya karbohidrat, singkong juga sangat mudah diolah menjadi berbagai makanan lezat yang menggugah selera. 

Di samping memiliki destinasi wisata yang sering dijadikan tujuan berlibur oleh para wisatawan, di daerah Sunda sendiri juga terkenal keragaman kulinernya. Dan singkong, sering menjadi bahan utama dalam untuk membuat makanan khas daerah. 

Mulai dari makanan yang bertekstur renyah hingga makanan berat, singkong bisa diolah menjadi banyak makanan khas sesuai selera. Oleh karenanya, tak heran jika singkong tetap menjadi favorit di tengah masyarakat.

Resep Makanan Daerah Khas Sunda dari Singkong

Ingin mencoba citarasa Sunda yang autentik? Berikut adalah 5 rekomendasi resep makanan khas Sunda berbahan dasar singkong yang wajib Anda coba. 

1. Putri Noong

Putri Noong adalah camilan tradisional Sunda yang terbuat dari singkong, pisang, dan kelapa parut. Rasanya manis, gurih, dan teksturnya lembut. 

Bahan-Bahan:

Bahan 1:

  • 600 gr Singkong (parut)
  • 2 sdm Margarine ROSE BRAND
  • 125 gr Gula Pasir ROSE BRAND
  • ½ sdt Garam
  • 1 sdt Vanili bubuk
  • 30 ml Santan ROSE BRAND

Bahan 2:

  • Pewarna makanan (merah, hijau, kuning) secukupnya
  • 4 buah Pisang raja
  • 2 helai Daun pandan
  • Daun pisang secukupnya

Bahan 3:

  • 100 gr Kelapa muda (parut)
  • ¼ sdt Garam

Cara Membuat:

  1. Campur semua Bahan 1 dalam satu wadah, aduk hingga rata. Bagi adonan menjadi 3 bagian sama besar.
  2. Tambahkan pewarna makanan (kuning, merah, hijau) ke masing-masing bagian adonan, aduk hingga warna merata.
  3. Siapkan daun pisang, letakkan ½ helai daun pandan di atasnya.
  4. Letakkan adonan berwarna kuning, merah, dan hijau secara berurutan di atas daun pisang. Pastikan tepian masing-masing adonan saling menempel.
  5. Letakkan pisang di tengah adonan, lalu gulung perlahan hingga pisang berada di tengah gulungan.
  6. Bungkus adonan seperti membuat lontong, sematkan ujungnya dengan lidi.
  7. Kukus selama 30 menit, angkat, dan potong-potong dengan pisau yang dibungkus plastik.
  8. Sajikan di piring dan taburi dengan kelapa parut kukus.

2. Misro

Dengan rasa manis dan tekstur renyah di luar serta lembut di dalam, misro sangat cocok dinikmati sebagai teman ngopi atau camilan sore hari. 

Bahan-bahan:

  • 1 buah Singkong
  • 100 gr Kelapa parut
  • 100 gr Gula aren
  • 1 sdt Vanilla essence
  • Garam secukupnya
  • Minyak Goreng ROSE BRAND secukupnya

Cara Membuat Misro:

  1. Kupas singkong, cuci hingga bersih, lalu parut.
  2. Dalam wadah, campurkan singkong parut, kelapa parut, garam, dan vanilla essence. Aduk hingga rata.
  3. Sisir gula aren hingga halus untuk isian misro.
  4. Ambil segenggam adonan, pipihkan, lalu isi dengan gula aren sisir. Bentuk bulat lonjong sesuai selera.
  5. Panaskan Minyak Goreng ROSE BRAND dalam wajan, lalu goreng misro hingga berwarna keemasan. Angkat dan tiriskan.

3. Peuyeum

Peuyeum terbuat dari singkong yang difermentasi dengan ragi tape. Selain rasanya yang manis dan legit, peuyeum juga mudah dibuat sendiri di rumah.

Bahan:

  • 2 kg Singkong
  • 6 buah Ragi tape
  • Daun pisang secukupnya (untuk membungkus)

Cara Membuat:

  1. Kupas singkong hingga bersih, lalu kerik bagian yang licin. Cuci singkong hingga benar-benar bersih, kemudian potong menjadi beberapa bagian.
  2. Kukus singkong selama 15-20 menit. Pastikan singkong matang sempurna, tetapi jangan terlalu lama agar teksturnya tidak terlalu lembek.
  3. Setelah matang, angkat singkong dan dinginkan hingga suhu ruangan.
  4. Siapkan wadah besar atau toples yang sudah dialasi daun pisang. Tata singkong yang telah dingin ke dalam wadah, lalu taburi dengan ragi tape secara merata.
  5. Tutup wadah dengan rapat dan simpan selama 2-3 hari. Jangan membuka wadah selama proses fermentasi berlangsung.
  6. Setelah 2-3 hari, peuyeum siap dinikmati. Rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut pasti bikin ketagihan!

4. Ongol-ongol

Dengan tekstur kenyal dan rasa manis yang khas, ongol-ongol cocok disajikan sebagai hidangan penutup atau camilan sehari-hari.

Bahan Biang:

  • 3 sdm Tepung Tapioka ROSE BRAND
  • 250 ml Air

Bahan B:

  • 250 gr Tepung Tapioka ROSE BRAND
  • 300 gr Gula Pasir ROSE BRAND
  • 600 ml Air daun suji

Bahan C:

  • 250 gr Kelapa parut
  • 1/2 sdt Garam
  • 1/8 sdt Vanilla cream
    (Campur semua bahan C, kukus selama 30 menit)

Cara Membuat:

  1. Campur Tepung Tapioka ROSE BRAND dan air, masak hingga mengental seperti tajin. Dinginkan.
  2. Campur Tepung Tapioka ROSE BRAND, Gula Pasir ROSE BRAND, biang, dan air daun suji. Uleni hingga halus, tuang sisa air suji, lalu saring adonan.
  3. Panaskan mangkuk plastik kecil, olesi dengan Minyak Goreng ROSE BRAND, tuang adonan hingga penuh. Kukus dengan api kecil selama 20 menit.
  4. Keluarkan ongol-ongol dari mangkuk selagi hangat, lalu gulingkan di atas kelapa parut yang sudah dikukus.

5. Colenak

Bahan dasar makanan khas Sunda ini adalah campuran Peuyeum dengan unti kelapa manis. Ya wajar saja jika makanan ini selalu berhasil memanjakan lidah bagi yang mencicipinya.

Bahan-Bahan:

  • 500 gram Peuyeum, lumatkan dan padatkan
  • Margarine ROSE BRAND secukupnya untuk memanggang

Bahan Unti Kelapa:

  • 100 gr Kelapa parut
  • 150 gr Gula merah, disisir
  • 120 ml Air
  • ¼ sdt Vanili bubuk
  • 1 lembar Daun pandan, potong-potong
  • â…“ sdt Garam

Cara Membuat Colenak:

  1. Lelehkan Margarine ROSE BRAND di wajan anti lengket. Panggang peuyeum hingga permukaannya kecoklatan dan harum. Sisihkan.
  2. Dalam panci, campurkan air, gula merah, daun pandan, garam, dan vanili. Rebus hingga gula larut sepenuhnya. Angkat dan saring untuk menghilangkan kotoran.
  3. Masukkan kelapa parut ke dalam air gula yang sudah disaring. Masak dengan api sedang sambil diaduk hingga airnya menyusut dan teksturnya mengental. Angkat.
  4. Tata peuyeum panggang di piring dan siram dengan unti kelapa hangat. Colenak siap dinikmati!

Itulah enam makanan khas Sunda yang terbuat dari singkong, Anda bisa mengolahnya menjadi berbagai makanan lezat yang patut dicoba. Yuk, coba resep membuat makanan berbahan singkong di atas dan temukan favoritmu!

Baca Juga: 10 Jajanan Khas Medan yang Wajib Dicoba Saat Berkunjung, Ada yang Manis Hingga Asin

Semua Artikel


Kategori Artikel

Tinggalkan Ulasan


Artikel Lainnya


Tepung Beras - Kegunaan, Cara Menyimpan, dan Cara Mengolahnya

Jika Anda berencana untuk membuat olahan menggunakan tepung beras, penting bagi Anda untuk mengetahui berbagai hal yang berguna sebelumnya. Mulai dari manfaatnya, cara menyimpan ya...

6744 Dilihat |


Category Article 1

Camilan Pedas dan Gurih, Ini Resep Buat Keripik Kaca dari Tepung Tapioka

keripik kaca memiliki cita rasa pedas, berminyak, dan pastinya garing saat dikunyah. Jadi, makanan ini memang sangat cocok untuk Anda yang suka dengan cemilan pedas. Berikut bahan-...

401 Dilihat |


Category Article 1

Tepung Tapioka Rose Brand