Mumpung Roti Tawar Belum Kadaluarsa, Coba 7 Ide Unik Olahan Roti Tawar Ini
Pernah bingung mau mengolah roti tawar jadi apa? Banyak orang hanya menyantapnya dengan selai atau digoreng dengan telur. Padahal, ada banyak sekali ide olahan roti tawar yang bisa Anda coba di rumah. Menariknya, bahan-bahan yang dibutuhkan sangat sederhana dan mudah ditemukan.
Jika Anda punya stok roti tawar yang sudah mendekati tanggal kadaluarsa, jangan langsung dibuang. Dengan sedikit kreativitas, roti tersebut bisa diubah menjadi camilan hangat, manis, ataupun gurih yang pasti disukai seluruh anggota keluarga.
Inspirasi Olahan Roti Tawar yang Praktis dan Lezat
Nah, supaya tidak terbuang percuma, berikut beberapa rekomendasi resep olahan camilan dari roti tawar yang praktis, lezat, dan pastinya bikin ketagihan.
1. French Toast Madu
Bahan-bahan:
- 4 lembar Roti tawar
- 2 butir Telur
- 100 ml Susu cair
- 1 sdm Gula Pasir Rose Brand
- 1 sdm Margarin Rose Brand
- Madu dan buah segar untuk topping
Cara Membuat:
- Kocok telur, susu, dan Gula Pasir Rose Brand hingga tercampur rata.
- Celupkan roti tawar ke dalam adonan hingga meresap.
- Panaskan Margarin Rose Brand, lalu panggang roti sampai berwarna keemasan.
- Sajikan dengan madu dan potongan buah segar.
2. Puding Roti Tawar Kukus
Bahan-bahan:
- 4 lembar Roti tawar, sobek kecil-kecil
- 250 ml Susu cair
- 2 butir Telur
- 3 sdm Gula Pasir Rose Brand
- ½ sdt Vanili
- Kismis atau topping sesuai selera
Cara Membuat:
- Campurkan susu, telur, Gula Pasir Rose Brand, dan vanili, lalu aduk rata.
- Masukkan potongan roti, aduk hingga menyerap susu.
- Tuang ke loyang yang sudah diolesi mentega.
- Taburi kismis, lalu kukus sekitar 20 menit.
- Sajikan hangat atau dingin sesuai selera.
3. Roti Pizza Teflon
Bahan-bahan:
- 4 lembar Roti tawar
- 3 sdm Saus tomat atau saus pizza
- 50 gr Keju parut
- 2 buah Sosis, iris tipis
- ½ buah Bawang bombay, cincang
- Oregano secukupnya
Cara Membuat:
- Panaskan teflon, taruh roti sebagai alas.
- Olesi dengan saus tomat, beri taburan keju, sosis, dan bawang bombay.
- Masak dengan api kecil sampai keju meleleh dan roti bagian bawah garing.
- Taburi oregano, sajikan selagi hangat.
4. Roti Goreng Mozarella
Bahan-bahan:
- 4 lembar Roti tawar
- 100 gr Keju mozzarella, potong memanjang
- 1 butir Telur, kocok lepas
- Tepung roti secukupnya
- Minyak Goreng Rose Brand secukupnya
Cara Membuat:
- Pipihkan roti menggunakan rolling pin.
- Isi dengan potongan keju mozarella, gulung rapat.
- Celupkan ke telur, lalu baluri dengan tepung roti.
- Goreng menggunakan Minyak Goreng Rose Brand hingga keemasan, tiriskan.
- Nikmati selagi hangat dengan saus sambal atau mayones.
5. Roti Tawar Gulung Cokelat Pisang
Bahan-bahan:
- 4 lembar Roti tawar
- 2 buah Pisang, potong memanjang
- 4 sdm Selai cokelat
- Margarin Rose Brand secukupnya
Cara Membuat:
- Pipihkan roti tawar menggunakan rolling pin agar lebih mudah digulung.
- Oleskan selai cokelat secara merata di permukaan roti.
- Letakkan potongan pisang di salah satu ujung roti, lalu gulung perlahan hingga rapat.
- Panaskan teflon, oles sedikit Margarin Rose Brand, kemudian panggang gulungan roti sampai bagian luarnya berwarna cokelat keemasan.
- Angkat dan sajikan selagi hangat.
6. Sandwich Telur Keju
Bahan-bahan:
- 1 lembar Roti tawar
- 1 butir Telur
- 1 lembar Smoked beef atau ham
- 2 sdm Susu cair
- Keju cheddar slice atau mozarella secukupnya
- Garam dan lada bubuk secukupnya
- Margarin Rose Brand untuk memanggang
Cara membuat Sandwich Telur Keju:
- Belah roti tawar jadi dua bagian. Potong smoked beef, lalu panggang sebentar hingga matang. Sisihkan.
- Kocok telur bersama susu, garam, dan lada hingga tercampur rata.
- Panaskan sedikit Margarin Rose Brand di wajan. Tuang adonan telur, lalu saat masih setengah matang, letakkan roti tawar di atasnya. Balik perlahan agar semua sisi roti terlumuri telur.
- Lipat pinggiran telur yang melebar ke arah dalam agar rapi menutupi roti.
- Susun keju dan smoked beef di atas roti, tambahkan saus sesuai selera. Lipat roti menutupi isian.
- Panggang kembali sebentar hingga keju meleleh dan telur berwarna kecokelatan. Angkat dan sajikan hangat.
7. Bagelen Roti Tawar
Bahan-bahan:
- 3 lembar Roti tawar
- Margarin Rose Brand secukupnya
- Gula Pasir Rose Brand secukupnya
Cara Membuat:
- Potong-potong roti tawar sesuai selera.
- Oleskan Margarin Rose Brand pada permukaan roti, lalu taburi dengan Gula Pasir Rose Brand.
- Panggang di oven suhu sedang selama 10–15 menit, atau sesuaikan dengan oven yang kamu punya, hingga roti kering dan renyah.
- Setelah matang, keluarkan dari oven, dinginkan, lalu simpan di wadah kedap udara.
Itulah beberapa ide olahan roti tawar yang bisa Anda coba di rumah sebagai camilan praktis. Semua resep menggunakan bahan sederhana yang mudah didapat dan cara membuatnya pun tidak ribet. Jadi, kalau Anda punya stok roti tawar yang hampir kadaluarsa, bisa langsung diolah jadi camilan lezat tanpa perlu khawatir terbuang percuma.
FAQ Seputar Roti Tawar
1. Berapa lama roti tawar bisa bertahan?
Umumnya, roti tawar dapat bertahan sekitar 3–7 hari jika disimpan dengan benar. Pastikan roti diletakkan di wadah tertutup, jauh dari paparan sinar matahari langsung, serta di tempat yang sejuk dan kering agar kualitasnya tetap terjaga.
2. Mengapa roti tawar mudah basi atau berjamur?
Kandungan air dalam roti tawar cukup tinggi. Hal ini membuat teksturnya empuk, tetapi juga menjadi faktor yang mempercepat pertumbuhan jamur dan mikroorganisme lain. Karena itu, roti tawar biasanya hanya tahan beberapa hari saja pada suhu ruangan.
3. Apakah roti tawar mengandung gula tinggi?
Roti tawar memang praktis untuk sarapan, tetapi perlu diketahui bahwa makanan ini memiliki indeks glikemik yang cukup tinggi. Jika dikonsumsi berlebihan, apalagi dengan tambahan selai manis, roti tawar dapat memicu kenaikan kadar gula darah.